Menetap atau Tinggalkan si Dia: Hidup Penuh Pilihan Ambil yang Paling Menguntungkan
Hai pembaca, setelah mengenal tentang Teori Pertukaran Sosial dari tulisan sebelumnya. Sekarang untuk mengenal lebih lanjut kita akan membahas tentang contoh dari Teori Pertukaran Sosial. Kalian akan semakin paham mengapa kita menetap dan meninggalkan suatu hubungan. Perihal mantan yang menyebalkan dan lebih baik ditinggalkan perihal sahabat lama yang sudah hilang ke mana. Untuk mengetahui itu semua mari kita simak tulisan di bawah ini. Teori Pertukaran Sosial mengibaratkan hubungan manusia sebagai transaksi ekonomi. Manusia akan memikirkan untung dan rugi dari suatu hubungan yang sedang mereka jalani. Hal tersebut terjadi karena dorongan sifat manusia yang memiliki pola pikir rasional. Coba pembaca ingat kembali hubungan yang sedang dijalani apakah memberikan untung atau harus ditinggalkan?. Rasanya hal tersebut tidak asing kita lakukan dan lumrah dalam kehidupan sehari-h...